Pengukuhan Paskibraka SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menjadi Paskibraka Kapanewon Karangmojo 2023

SMK PEMBANGUNAN KARANGMOJO

KONSENTRASI KEAHLIAN: TEKNIK KENDARAAN RINGAN (OTOMOTIF/MOBIL) - TEKNIK SEPEDA MOTOR - PERHOTELAN - TATA BOGA

Jalan Srimpi-Karangmojo, Karangmojo, Gunungkidul, DIY

Selasa, 15 Agt 2023 - 22:09:49 Wib Pengukuhan Paskibraka SMA-SMK Pembangunan Karangmojo menjadi Paskibraka Kapanewon Karangmojo 2023 Kategori : Lainnya - Dibaca: 202 kali Oleh : Administrator

Suasana haru sekaligus bangga menyelimuti Aula Kapanewon Karangmojo, Selasa siang (15/8).

Pada tengah hari tersebut Paskibraka SMA-SMK Pembangunan Karangmojo dikukuhkan menjadi Tim Paskibraka Kapanewon Karangmojo tahun 2023.

Prosesi pengukuhan dilakukan langsung oleh Panewu Karangmojo, Bapak Kawit Raharjanto, S.Sos, MM.

Tim Paskibraka tersebut akan bertugas saat Upacara Peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia di Kapanewon Karangmojo.

Seperti diketahui, pelaksanaan Upacara Pengibaran dan Penurunan Bendera Peringatan HUT RI di Kapanewon Karangmojo akan dipusatkan di Lapangan Gedangrejo, Kapanewon Karangmojo.

Sejak awal Juli lalu Tim Paskibraka SMA-SMK Pembangunan Karangmojo telah mengikuti pelatihan yang dikomando oleh Tim dari Kapanewon, Polsek, dan Koramil Karangmojo.

Bapak Wasim, S.Pd. pengampu mapel Pendidikan Pancasila yang mendampingi siswa-siswi dalam acara pengukuhan tersebut mengatakan bahwa semangat nasionalisme Tim Paskibraka sudah terbentuk dengan baik, beliau menuturkan bahwa walaupun setiap pelatihan siswa mengikuti pelatihan di lapangan siswa tidak mengeluh dan sangat bersemangat mengikuti praktik baris-berbaris.

Lebih lanjut, Beliau berharap Tim Paskibraka yang telah dikukuhkan tersebut dapat melaksanakan tugas dengan baik, sehingga dapat membanggakan nama sekolah maupun keluarga.



Selasa, 17 Mei 2022 19:17:10 WIB
SMA-SMK Pembangunan Karangmojo melaksanakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2022 di halaman sekolah, Jumat (13/05/2022). Setiap tahun, Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap tanggal 2 Mei, akan tetapi di tahun ini peringatan Hardiknas ditunda menyesuaikan hari libur dan cuti bersama Idul Fitri. Upacara ...
Kamis, 23 Mar 2023 13:27:43 WIB
OSIS SMA-SMK Pembangunan Karangmojo melaksanakan salah satu program kerja yaitu lomba menggambar poster bertajuk "Kebersihan Lingkungan Sekolah". Lomba ini diikuti oleh siswa X dan XI SMA-SMK Pembangunan Karangmojo. Kegiatan ini diselenggarakan setelah pelaksanaan Penilaian Tengah Semester Genap tepatnya pada Selasa ...
Rabu, 12 Apr 2023 08:50:42 WIB
Menyambut datangnya Bulan Ramadan 1444H SMA-SMK Pembangunan Karangmojo tak ketinggalan meramaikan momen tersebut. Berbagai agenda keagamaan telah disiapkan guna meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh warga sekolah. Salah satu agenda yang telah terlaksana yaitu Colourfull Ramadhan. Agenda ini diselenggarakan oleh Tim yang tergabung dari ...
Selasa, 14 Mar 2023 19:56:30 WIB
Penilaian Tengah Semester Genap (PTS Genap) yang diikuti oleh siswa kelas X dan XI SMA dan SMK Pembangunan Karangmojo telah dilaksanakan secara bersamaan sejak Senin (6/3). Di waktu bersamaan juga terlaksana Try Out Ujian Sekolah bagi siswa kelas XII SMA. PTS Genap SMK berlangsung hingga Jumat (10/3), sedangkan PTS Genap SMA berakhir pada Sabtu ...

0 KOMENTAR



ISI KOMENTAR