Agenda Koordinasi Sekolah bulan Juli 2022 dilaksanakan pada Rabu (27/6) bertempat di Laboratorium IPA. Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 13.00 WIB setelah KBM berakhir. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah, Perangkat Sekolah, Guru, dan Karyawan Sekolah. Terdapat beberapa acara baru dalam agenda tersebut seperti laporan rekap kehadiran siswa beserta tindak lanjut.
Koordinasi Sekolah Bulan Juli 2022 dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Ma'arif dengan dirigen Ibu Utari Eka Saputri, S.Pd. Acara selanjutnya yaitu pengajian singkat oleh Bapak Rohman Sabarudin, S.Pd.I. Pengajian diawali dengan dzikir tahlil, isi pengajian yaitu mengenai hikmah tarwiyah, arafah, idul adha, dan hari tasyrik.
Hari Tarwiyah mengingat kisah Nabi Ibrahim yang bermimpi menyembelih Nabi Ismail. Tarwiyah bertafakkur mengenai mimpi tersebut apakah benar atau tidak. Hari Arafah bermakna bahwa perintah tersebut benar dari Allah SWT. Hikmah tarwiyah yaitu bagi orang yang mau berpuasa dapat menghapus dosa 1 tahun sebelumnya dan 1 tahun sesudahnya.
Idul adha dilaksanakan tanggal 10 Dzulhijjah dan Hari Tasyrik setelahnya, yaitu 11, 12, dan 13 Dzulhijjah. Hari Tasyrik biasanya masih banyak daging sehingga pada hari-hari tersebut diharamkan puasa. Pada Hari Tasyrik juga dilakukan Takbir setelah Shalat Wajib hingga tanggal 13 Dzulhijjah setelah Shalat Ashar.
Sambutan Kepala SMK Pembangunan Karangmojo dalam sambutannya mengucapkan terima kasih karena PPDB 2022/2023 mendapat hasil terbaik. Setelah PPDB berlangsung, kini saatnya memberikan pelayanan dan pembimbingan yang terbaik untuk siswa, karena saat ini juga sudah keluar dari zona daring.
Selain itu disampaikan pula bahwa Guru wajib mengaktivasi akun pembelajaran salah satunya dengan memasang aplikasi Merdeka Mengajar. Dalam acara tersebut juga dilakukan install bersama Merdeka Mengajar di gawai masing-masing. Dalam sambutan tersebut juga diinformasikan bahwa Menyambut Tahun Baru Hijriah akan dilaksanakan pengajian pada hari Jumat (29/7). Selain itu juga ada Lomba Kebersihan Kelas yang akan diagendakan pada (9/8).
Sambutan Kepala SMA Pembangunan 2 Karangmojo diawali dengan mengucapkan terima kasih telah memulai pekerjaan baru di semester baru sejak Rabu lalu (13/5). Dimulai dari kegiatan MPLS yang telah dilalui dengan baik walau dengan persiapan mendadak,Beliau mengharapkan semoga ke depan bisa disiapkan lebih matang. Kegiatan KBM telah berlangsung sejak Senin (18/7) Beliau berterima kasih telah membimbing dan mengajar dengan tertib bagi seluruh guru, dan mewanti-wanti agar tidak boleh main-main dalam melayani dan membimbing siswa. Dalam sambutannya Beliau juga bersyukur PPDB SMA-SMK dapat berjalan dengan lancar.
Menjelang visitasi akreditasi yang akan berlangsung Agustus mendatang, seluruh guru diminta untuk mempersiapkan administrasi dengan baik. Koordinasi bersama juga diperlukan agar akreditasi sekolah khususnya ketika visitasi dapat berjalan lancar. Kegiatan terdekat SMA yaitu 1-4 Agustus mendatang merupakan jadwal Simulasi ANBK. Sambutan diakhiri dengan sosialisasi kode etik di awal tahun pelajaran baru. Di bagian lain-lain disampaikan berbagai informasi sekolah sebagai pemberitahuan bagi seluruh warga sekolah.
0 KOMENTAR
ISI KOMENTAR