SMK PEMBANGUNAN KARANGMOJO

KONSENTRASI KEAHLIAN: TEKNIK KENDARAAN RINGAN (OTOMOTIF/MOBIL) - TEKNIK SEPEDA MOTOR - PERHOTELAN - TATA BOGA

Jalan Srimpi-Karangmojo, Karangmojo, Gunungkidul, DIY

Jumat, 25 Mar 2022 - 07:54:52 Wib Agenda Koordinasi Sekolah Maret 2022 Kategori : Kegiatan Sekolah - Dibaca: 813 kali Oleh : Administrator

Agenda Koordinasi Sekolah bulan Maret 2022 dilaksanakan pada Selasa, 22 Maret 2022 bertempat di Laboratorium IPA. Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 10.00 WIB atau setelah TPHBS SMA berakhir. Kegiatan Koordinasi Sekolah tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah, Perangkat Sekolah, Guru, dan Karyawan Sekolah.

Acara dibuka dengan pengajian bertema Menyongsong Bulan Ramadan oleh Bapak Ali Muhtar, SPd.I. Kepala SMK Pembangunan Karangmojo dalam sambutannya memaparkan mengenai agenda padat yang sebagian telah berlangsung dalam sebulan terakhir. Program sekolah yang pertama yaitu Rapat wali murid kelas X-XII yang berlangsung pada Senin-Rabu (21-23/2). Agenda selanjutnya yaitu serangkaian ujian akhir bagi siswa kelas XII, yaitu UKK Teori yang dilaksanakan mulai 7 Maret 2022.

 

Kegiatan lainnya yang dilaksanakan di waktu yang bersamaan yaitu Uji Kompetensi Keahlian kelas XII dan Penilaian Tengah Semester Genap bagi kelas X dan XI yang telah berlangsung pada 14-19 Maret 2022. Kegiatan ujian selanjutnya bagi kelas XII yang merupakan ujian akhir di bangku SMA/SMK yaitu Ujian Sekolah yang akan dilaksanakan pada 24 Maret-1 April 2022 serta ujian sekolah praktik yang direncanakan berlangsung pada 11-14 April 2022.

 

Seperti diketahui, UKK tahun 2022 ini berlangsung dengan penguji eksternal. Komli TKRO dan TBSM dilaksanakan dengan penguji dari UPT. Balai Latihan Kerja Kabupaten Gunungkidul. Komli Perhotelan dan Tata Boga menggandeng pihak Adya Nalendra Boutique Hotel sebagai penguji.

 

Dalam sambutannya, Kepala SMK Pembangunan Karangmojo juga menyinggung mengenai Ujian Sekolah yang akan segera berlangsung. Ujian Sekolah kali ini akan dilaksanakan secara semi-offline, yaitu siswa mengerjakan soal melalui perangkat masing-masing di ruang ujian. Siswa akan dikondisikan agar tertib mengerjakan seluruh mapel ujian sesuai jadwal yang telah disusun oleh Panitia.

 

 

Informasi dari Ibu Kepala SMA Pembangunan 2 Karangmojo yang dititipkan melalui Bapak Kepala SMK Pembangunan Karangmojo, menyampaikan bahwa kegiatan SMA dalam kurun waktu sebulan ini juga padat. Kegiatan diawali dengan TPHBS bagi kelas XII yang berlangsung selama dua pekan. Kegiatan lain yang berlangsung bersamaan dengan TPHBS yaitu PTS Genap yang berlangsung bersamaan dengan SMK. Kegiatan selanjutnya yang akan berlangsung yaitu Ujian Sekolah yang waktunya juga diselenggarakan bersamaan dengan SMK.



Rabu, 26 Jan 2022 20:39:48 WIB
Koordinasi Sekolah bulan Januari 2022 dilaksanakan pada Selasa, 25 Januari 2022 bertempat di Laboratorium IPA. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan ke dua setelah Sosialisasi Kurikulum Paradigma Baru. Kegiatan Koordinasi Sekolah tersebut dihadiri oleh Bapak/Ibu Guru, Karyawan, serta Kepala SMA/SMK Pembangunan Karangmojo.  Kepala SMA ...
Senin, 01 Nov 2021 09:16:13 WIB
Workshop UKS seri pertama dan kedua telah sukses digelar pada pekan sebelumnya. Kali ini SMK Pembangunan Karangmojo bekerja sama dengan Polres Gunungkidul menyelenggarakan Workshop UKS seri ketiga dan menjadi seri yang terakhir. Agenda bertema “Kegiatan Pencegahan dan Penanganan Perundungan di Sekolah” dilaksanakan di aula Gedung ...
Rabu, 08 Sep 2021 09:56:53 WIB
45 Siswa mengikuti gladi bersih Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang diselenggarakan di Laboratorium Komputer. Gladi bersih ini diselenggarakan secara luring guna mengenalkan siswa dengan Asesmen Nasional. Siswa yang mengikuti ANBK dipilih secara acak oleh Kemendikbud sehingga sekolah tidak memiliki kewenangan dalam menentukan peserta ...
Kamis, 04 Mei 2023 11:05:47 WIB
SMA-SMK Pembangunan Karangmojo melaksanakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2023 di halaman sekolah, Selasa (2/5). Upacara berlangsung tepat pukul 07.00 WIB dan diikuti oleh seluruh warga SMA-SMK Pembangunan Karangmojo. Bertindak sebagai pembina upacara, Kepala SMA Pembangunan 2 Karangmojo, Ibu Dra. Tri ...

0 KOMENTAR



ISI KOMENTAR